Dengan sertifikasi FSC atas pengelolaan kebun karet petani kecil termasuk rantai pasokannya, PT Kirana Permata menjadi pabrik karet pertama di Indonesia dan perkebunan karet kedua di Indonesia, yang mampu memberikan produk karet alam dengan pengelolaan yang bertanggung jawab.
PT Kirana Permata mengajukan sertifikasi FSC kepada Control Union sebagai Certification Bodies terakrediasi FSC yang dimulai pada tahun 2022 hingga mendapatkan sertifikasi FSC FM/CoC dan FSC CoC pada Maret 2023 untuk perkebunan karet rakyat seluas 945 hektar dan pabrik pengolahan karet sehingga karet bersertifikasi FSC dapat langsung terserap oleh pasar.
Acara penyerahan penghargaan yang berlangsung pada 16 Oktober 2023 di Jakarta ini dihadiri oleh Direktur Teknik FSC Indonesia Hartono Prabowo, Managing Director Control Union Indonesia Jurriaan Boer, Principal Peterson Indonesia Nurhadi, dan Direktur Utama PT Kirana Megatara Tbk Martinus S. Sinarya beserta Direksi PT Kirana Megatara.