Hutan FSC
Nilai Konservasi Tinggi (NKT) atau High Conservation Values (HCV) adalah meliputi nilai-nilai biologis, ekologis, sosial atau budaya yang sangat penting. Mulai dari spesies endemik hingga situs keramat, habitat alami semua termasuk ke dalamnya.
Lanskap hutan utuh (Intact Forest Landscape/IFL) adalah kawasan hutan tak terfragmentasi yang terakhir yang tersisa, yang tidak terganggu jalan atau infrastruktur industri lainnya, di mana tidak ada penebangan industri dalam 30-70 tahun terakhir. Sebagian besar IFL terdiri dari hutan lebat dan terbuka (81 persen) dengan sisanya berupa rawa-rawa, medan berbatu, padang rumput, sungai, danau, dll. IFL terdapat di 60 negara, dan 65 persen dari total wilayah IFL dunia terkonsentrasi di Kanada , Rusia dan Brasil